Pelabuhan ASDP Telaga Punggur membuka posko terpadu angkutan Lebaran tahun 2024 sejak tanggal 3 April hingga16 April 2024.
Tujuan didirikannya posko diPelabuhan Roro ASDP tersebut agar masyarakat dapat mengakses informasi dan mendapatkan pelayanan yang maksimal dari petugas selama lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah.
Gubernur Kepulauan Riau, Anshar Ahmad mengatakan kepada pengelola pelabuhan ASDP Telaga Punggur untuk memperhatikan kesiapan dan kelayakan transportasi, mengantisipasi kemungkinan adanya penambahan armada kapal ataupun frekuensi keberangkatan dan menghindari penumpukan penumpang keberangkatan.
“Ini harus dilakukan dengan berkolaborasi dengan berbagai pihak. Kita berharap hasilnya akan baik. Kita sudah punya pengalaman setiap tahunnya dan selalu di evaluasi,” kata Gubernur Kepri usai apel pembukaan di Pelabuhan ASDP Telaga Punggur, Rabu (3/4/2024).
Anshar melanjutkan, arus mudik di pelabuhan RoRo ini terjadi pada H-7 dan arus balik H+10 lebaran.
Masyarakat yang mudik dihimbau untuk pulang lebih awal agar tidak berdesakan sebab libur lebaran tahun ini cukup panjang hingga 15 April 2024.
Sementara itu, Kepala BPTD Kelas II Kepri, Dini Kusumahati mengatakan, untuk menghindari penumpukan penuh pihaknya sudah menyediakan kantong parkir sementara (buffee zone) yang terletak di pintu masuk palabuhan. Kendaraan itu disaring terlebih dahulu untuk mengantisipasi kepadatan.
“Nanti kita menyesuaikan situasi dan kondisi, yang terpenting adalah melayani masyarakat. Untuk armada kapal BPTD dan ASDP sudah melakukan Ram Check untuk memastikan kelaikan,” jelasnya.
Diketahui, posko terpadu ini melibatkan personel gabungan yang terdiri dari TNI/Polri, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD), Jasa Raharja, Tim SAR, Ditpam BP Batam, Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan Bea Cukai berjumlah 125 personel. (Amr)